SAMBIL MENUNGGU TUA
Sambil menunggu tua
di beranda ini
aku duduk membaca
umurku yang lepas
sambil mencari-cari
di manakah ia bersembunyi.
SESUDAH BERTAHUN-TAHUN
Sesudah bertahun-tahun
mengembara
meninggalkan asal
aku ingin kembali
pada muda
pada diriku yang dulu putih
Wan A. Rafar
1980
No comments:
Post a Comment